Miliki Kuku Cantik dan Sehat dengan 5 Bahan Alami Ini!

Miliki Kuku Cantik dan Sehat dengan 5 Bahan Alami Ini!

\"FB_1\"Tampil cantik dari ujung kepala hingga ujung kaki memang menjadi idaman setiap wanita. Untuk mendapatkan kecantikan tersebut, tak jarang para wanita menghabiskan uang bahkan limit kartu kredit yang tak sedikit untuk melakukan perawatan-perawatan kecantikan di salon-salon ternama. Perawatan kuku contohnya, meski kecil dan kadang tak terlihat yang membuat wanita seringkali abai akan kecantikan dan kesehatannya sebenarnya juga merupakan bagian yang dapat menunjang penampilannya. Banyak wanita yang memilih untuk melakukan perawatan kuku di salon, namun enggan menelusuri lebih jauh bahan-bahan yang dipakai, apakah baik atau tidak untuk penggunaan dalam jangka panjang. Mau tahu apa saja sih bahan-bahan alami yang bisa digunakan agar aman bagi penggunaan jangka panjang kukumu? Simak ulasannya di bawah ini ya.

  1. Minyak Zaitun
Minyak zaitun terkenal sebagai salah satu bahan alami yang banyak digunakan untuk berbagai keperluan bahkan juga perawatan kecantikan. Untuk kecantikan kuku misalnya, minyak zaitun sudah terbukti secara fantastis akan membuat kuku menjadi lebih bersinar. Cara pemakaiannya pun tak sulit, kamu hanya perlu memijat-mijat kukumu menggunakan minyak zaitun yang hangat secara rutin yaitu bisa dilakukan seminggu atau dua minggu sekali tergantung kondisi kukumu. Baca juga Pegang Rekor Dunia Karena Miliki 1.479 Kartu Kredit
  1. Mentega
Siapa yang dapat mengira salah satu bahan yang biasa digunakan untuk memasak atau membuat kue ini ternyata dapat juga digunakan untuk perawatan kuku secara alami. Penggunaannya juga cukup mudah, kamu hanya perlu melelehkan mentega lalu oleskan pada kuku-kuku di jarimu. Dengan seketika, mentega tadi akan membuat kukumu lebih bercahaya dan mengkilap.
  1. Mentimum
Buah yang satu ini memang seringkali digunakan pada perawatan kecantikan salah satunya kecantikan wajah dan juga kuku. Untuk kecantikan wajah, kalian dapat menggunakannya sebagai masker dan untuk perawatan kuku kalian cukup memotong-motongnya kecil-kecil lalu dioleskan pada seluruh bagian kuku. Banyaknya jumlah kandungan air yang dimiliki mentimun dipercaya akan membuat kukumu menjadi semakin sehat dan bersinar.
  1. Lemon
Selain mentimun buah lemon juga bisa kamu jadikan alternatif untuk perawatan kuku. Sama halnya seperti mentimun yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan, buah lemon ternyata juga ampuh apabila dipakai untuk menjadikan kuku menjadi lebih bersih dan putih. Pemakaiannya pun sangat mudah, kamu hanya perlu memeras buah lemon dan air perasannya dapat kamu oleskan ke seluruh bagian kukumu. Artikel menarik Januari Adalah Waktu Paling Tepat untuk Membuat Kartu Kredit. Ini Alasannya!
  1. Air hangat
Selain cara-cara di atas, ada cara yang cukup mudah untuk merawat kecantikan dan kesehatan kuku. Yaitu dengan menggunakan air hangat. Air hangat dipercaya dapat membantu merawat kuku menjadi lebih sehat hanya dengan mencelupkan atau merendam kuku kalian di dalam air hangat. Selain sehat, merendam kuku di air hangat juga akan memberikan kalian kenyamanan tersendiri dan sebagai relaksasi setelah seharian lelah bekerja di kantor. Nah, sudah tahu kan bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk merawat kukumu? Kamu dapat mencobanya di rumah sendiri, loh. Atau kalau tak memiliki cukup waktu, kamu juga dapat melakukannya di salon-salon pilihan seperti Orly Miin Beauty Lounge yang sudah dikenal selalu menggunakan bahan-bahan alami untuk perawatan kecantikan wanita. Salah satu perawatan andalannya adalah perawatan kuku yang terbaik di dunia, kalian dapat melakukan menicure-pedicure serta nail art 2D atau 3D yang dibanderol dengan harga yang sangat kompetitif. Kabar baiknya lagi bagi kalian pemegang kartu kredit ANZ khusus di Orly Miin Beauty Lounge Plaza Indonesia, kalian akan mendapatkan diskon 10% yang berlaku setiap hari termasuk hari libur nasional dan yang tak kalah menarik kalian juga bisa merasakan bunga 0% cicilan 3 bulan dengan minimum transaksi sebesar Rp 1.500.000,- yang berlaku hingga 31 Januari 2017. Yuk, manjakan kukumu dengan perawatan alami hanya di Orly Miin Beauty Lounge.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: